Monday, October 16, 2006

Ada yg mo yang gratisan?

Baca dech hadits dibawah…

Hadits Anas bin Malik Radhiyallahu 'anhu tentang keutamaan shalat Dhuha bagi orang yang duduk di masjid sesudah Shubuh hingga terbit matahari. Rasulullah bersabda.Artinya :

“Barangsiapa melakukan shalat Shubuh berjama'ah, kemudian duduk dan berdzikir kepada Allah hingga terbit matahari, kemudian ia shalat dua raka'at, ia akan memperoleh pahala ibadah haji dan umrah, sempurna, sempurna dan sempurna" [Diriwayatkan oleh At-Tirmidzi dalam kitab Al-Jum'at bab Ma Dzukira Mimma Yustahabu Minal Julus fil Masjid ba'da Shalat Ash-Shubhi hatta Tathlu'a Asy-Syamsu no. 586, dihasankan oleh Al-Albani dalam Shahih Sunan At-Tirmidzi 1/181 dan saya mendengar Al-Imam Ibnu Baz rahimahullah menghasankannya karena banyak jalannya]

Memang siy hadits ini gak bisa menggantikan perintah utk melaksanakan kewajiban Haji & Umrah ke tanah suci…tapi dari hadits diatas ada kemudahan utk mendapatkan pahala haji & umrah dengan cara yg mudah…tinggal mau or enggak aja qt ngejalaninnya… sekalian latihan jika insyaAllah qt mendapat panggilan utk berhaji… minimal qt sdh terbiasa dengan amalan yg satu ini…

selengkapnya...

3 Comments:

Anonymous Anonymous said...

bener juga yah, ada kisah dan hikmah yang mengatakan, jika kita berniat untu berhaji, maka kelak suatu saat kita akan menjalaninya, tetap berusaha dan berdoa yah kali mbak, pengen banget deh ke baitullah, ke tempat2 di timur tengah sana dan negara2 arab untuk melihat tempat yang saat ini hanya bisa kita baca di shirah2 nabi dan sahabat atau nonton vcd nya. tapi berhaji bukan untuk jalan2 loh, hehe, intinya ada pada kepasrahan diri kita kepada Allah saat menghadap ke rumahNya. hmm....mudah2an suatu saat kita bisa berhaji ke baitullah, amiin

October 29, 2006  
Blogger Unknown said...

^_^ Subhanallah........Ana pernah baca tentang Sholat Dhuha dari sebuah majalah. Ana hanya menambahkan yang uda di tulis sama mba Yokka. Sholat Dhuha itu juga menunjukkan keikhlasan seorang hamba (selain Qiyamul Lail dan Sholat Fajar). Dimana waktu dhuha itu adalah waktu kerja yang sangat sibuk. Dan kita menyempatkan diri untuk beribadah (dhuha) Kepada-NYA.
Ada hadistnya (copy dari teh diana)
Dari Abu Hurariroh RA, ia berkata:
Kekasihku (Rasulullah SAW) mewasiatkan padaku tiga perkara: shaum tiga hari setiap bulan, dua rakaat sholat dhuha dan melaksanakan sholat witir sebelum tidur?
(HR Bukhori 1981, Muslim 721)
Trus
Dari Abu Dzar RA dari Nabi SAW, beliau bersabda:
Setiap pagi wajib untuk bershodakoh atas setiap tulang dari kalian. Maka setiap tasbih adalah shodaqoh, setiap tahmid adalah shodaqoh, setiap tahlil adalah shodaqoh, setiap takbir adalah shodaqoh, memerintahkan kebaikan adalah shodaqoh, melarang dari berbuat munkar adalah shodaqoh, dan cukup untuk menggantikan semua itu adalah dua rakaat yang dilaksanakan di waktu dhuha
(HR. Muslim 720)
Moga kita diberi kemudahan untuk lebih dekat dengan-NYA. InsyaAllah . amin.

January 15, 2007  
Blogger yokka said...

jazakillah khoiron...utk tambahannya ya mbak... :)

January 15, 2007  

Post a Comment

<< Home